Pulau Wayang Miniaturnya Raja Ampat di Lampung - Nino Artikel

Pulau Wayang Miniaturnya Raja Ampat di Lampung

Masih asing mungkin bagi beberapa orang akan pulau ini, ya, salah satu destinasi wisata di Lampung, tepatnya di Kabupaten Pesawaran ini mungkin tidak setenar Pulau Pahawang. Lokasinya berkisar 1 jam perjalanan dari Kota Bandar Lampung, kemudian di lanjut dengan menggunakan kapal kecil selama 2 jam untuk mencapai ke tempat/lokasi Pulau Wayang.

Belakangan ini pulau Wayang menjadi semakin ramai didatangi, istilahnya makin ngehitz bagi anak-anak muda di Instagram saat ini. Terlebih lagi Pulau Wayang masuk di acara My Trip My Adventure (MTMA) di Trans TV.

Foto Marshall Satra host MTMA dengan pemandangan pulau wayang di belakangnya.
Pulau Wayang, Mininya Raja Ampat di Lampung
Marshall Satra di Pulau Wayang

Bagi teman-teman yang ingin liburan ke Pulau Wayang tidak perlu repot dan bingung karena sudah ada beberapa jasa trip ke pulau wayang dan sekitarnya (seperti pulau pahawang) dengan berbagai fasilitas, yakni; kapal selama perjalanan, alat snorkeling, makan dan minum, live jaket pelampung, dan juga foto dokumentasi dalam air (underwater).

Disarankan bagi yang ingin ke Pulau Wayang bisa menggunakan jasa trip lokal. Karena jarak tempuh yang memakan waktu 2 jam itu tidak semua kapal mau kesana. Dan juga kalian butuh pendamping saat ingin melakukan snorkeling.

Pada jasa trip biasanya terdapat guide tour, yang selain untuk memandu dan menjaga keselamatan anda, Guide tour juga lebih paham spot spot yang indah dan keren untuk berfoto ria. Nantinya, hasil foto tersebut bisa kita upload dan pamerkan ke social media. Pasti akan membuat teman-teman kita mupeng dan ingin ikut kesana. Hehe..

Harganya pun cukup terjangkau, mulai 150K-350K/orang. Harga ini tergantung juga dengan banyak atau sedikitnya orang yang mengikuti trip. Makin banyak yang ikut trip maka harga akan semakin murah.
Pulau Wayang, Mininya Raja Ampat di Lampung
Selfie di Pulau Wayang
Pulau Wayang, Mininya Raja Ampat di Lampung
Pemandangan di Pulau Wayang

Pengen kepo’in keindahan Pulau Wayang? Yuk, cek di Instagram dan search aja dengan hastag #pulauwayang #pulauwayanglampung.

Itu lah beberapa penjelasan dan foto-foto keindahan Pulau Wayang, bagaimana?! Indah bukan tempatnya, mirip di Raja Ampat namun versi mini nya.

Suka dengan blog ini? Subscribe dan dapatkan artikel terbaru lainnya langsung ke email anda:

8 Responses to "Pulau Wayang Miniaturnya Raja Ampat di Lampung"

  1. kapan y bisa ngerasain liburan ke sana?
    mantap kayaknya

    BalasHapus
    Balasan
    1. Yuk, kapan2 bareng ke pulau Wayang. Tapi cari rombongan yang paham daerah sana, biar bisa ngirit biaya. Haha..

      Hapus
    2. Ayo mas ngetrip bareng. Kabarin saya yah :)

      Hapus
    3. Haha.. Ayo mas, kalo jadi nanti tak kabari. 😁

      Hapus
  2. Ditempat ane juga ada miniaturnya raja ampat, kereenn...

    BalasHapus
    Balasan
    1. Dimana itu bos dan nama tempat wisata nya apa? 😃

      Hapus
  3. waduuh enak dan indah banget,

    BalasHapus
    Balasan
    1. Kapan ke Pulau Wayang mas? Kan sudah tau alamat lengkap atau dena lokasi Pulau Wayang. Hehe..

      Hapus

Silakan tulis komentar sesuai dengan pembahasan. Dilarang spam komentar dan menyertakan link aktif.